Kado Valentine yang Banyak Diharapkan Pria Terbaru 2020

Kado Valentine

Sudah masuk bulan februari nih, pasti kalian lagi bingung memilih kado valentin untuk kekasih. Tidak usah gelisah dan kesal sendiri yang mengakibatkan mood hancur. Di sini kita mempunyai beberapa ide untuk refensi kamu untuk menjadi kejutan untuk pasanganmu di hari valentin nanti. Soal budget, Kamu bisa menyesuaikan sendiri dengan budget yang Kamu punya kok. Dan kamu juga bisa lihat tentang promo valentine 2020 Terbaru yang bikin kamu tidak mengeluarkan budget banyak.

Kalau dia doyan ngaret

  • Arloji

Percuma Kamu bertengkar setiap kali si dia datang terlambat. Tanpa ba bi bu, hadiahkan sebuah arloji untuknya. Setidaknya arloji ini akan membantunya mengingat agar tidak datang terlambat di setiap janji Kamu dengannya.

  • Weker

Mungkin si dia terlambat memenuhi janji karena sulit bangun. Nah, weker ini bisa menjadi hadiah yang paling tepat untuk membantu si dia bangun setiap hari. Setidaknya saat Kamu berjauhan, si dia tetap merasa dekat.

Kalau dia seorang biker

  • Jaket

Kamu bisa membelikan si dia jaket yang dapat melindunginya saat di perjalanan. Selain itu, kado Kamu kali ini akan membuat si dia merasa selalu didukung oleh Kamu. How sweet…

  • Sepatu

Berkendara dengan skamul ternyata kurang nyaman, terutama bila harus menempuh perjalanan jauh.

Sepatu merupakan hal yang membuat nyaman dan paling aman, selian memberikan perlindungan yang sangat maksimal, dan juga memberikan tampilan yang keren.

Kalau dia sporty

  • Jersey

Pecinta bola? Wah dia pasti senang kalau Kamu menghadiahkannya jersey dari team favoritnya. Banyak pilihan jersey yang menarik kok, Kamu juga harus memilih bahan yang terbaik dan utamakan kualitas dalam hal ini.

  • Sporty bag

Kamu sebal melihat dia yang kurang rapi dan sembarangan pada barang-barangnya? Belikan saja sporty bag, sehingga saat akan berangkat futsal ataupun basket (atau olah raga lain), barang-barangnya tetap ringkas dan rapi.

Bikin momen romantis dengan olahraga bersama Cuaca di Februari yang dipenuhi dengan hujan, mungkin membuat kita malas berolahraga dan memilih bersantai di rumah. Tetapi, bisa dengan berolahraga bersama pasangaan akan membuat hari valentin kamu sama psanganmu tidak akan terlupakan dan menjadi hari yang indah. Cobalah untuk pergi ke beberapa tempat olahraga di luar ruangan contohnya pergi bermain jogging bersama, jalan bersama dengan santai, hiking dan masih banyak lagi. Aktivitas ini tak hanya membuat jantung memompa aliran darah dengan baik, tetapi juga bisa menjadi alternatif perayaan Valentine yang spesial.

Kalau dia gadget freak

  • Ponsel

Kamu harus merogoh kocek cukup dalam memang untuk hadiah ini. Tetapi ini akan membuat pasanganmu merasa diperhatikan dan dibalas dengan senyuman indah dari pasanganmu.

  • Gadget Case

Kamu tahu benar bahwa ia adalah orang yang doyan gadget, sayangnya ia agak sembrono ketika meletakkan dan menyimpannya. Nah, mendukung hobbynya, Kamu bisa membelikan gadget case yang pas sehingga Kamu tak perlu khawatir lagi saat ia bepergian dengan gadgetnya.

Kalau dia anak band

  • Gitar

Doyan musik? Apabila pasangan kamu anak band belikan saja alat musik seperti gitar akustik yang bisa membuat pasanganmu merasa seperti diperhatikan. Wah, jadi tersipu sendiri setiap kali mendengar ia mendendangkan lagu untuk Kamu kan?

  • Tape Recorder

Ia punya segudang ide, tetapi sayangnya hanya Kamu saja saksi sekaligus fans yang gemar mendengarkan suaranya. Dan yang ke dua belikan alat perekam suara agar pasanganmu dapat merekan suaranya ketika sedang membuat sebuah lagu.

Related posts